Yuk! Kita Nonton Layar Tancap: Film Umar bin Khattab di Laladon Bogor!

Posted: Jumat, 16 November 2012 by Divan Semesta in
1


 
Salam. Umar bin Khattab adalah sahabat Rasulullah Muhammad yang memiliki integritas yang tinggi. Keteladanan beliau tentunya telah di tuliskan dalam kisah-kisah sejarah yang metodologi penulisannya bahkan lebih canggih dari pengumpulan data jurnalis dalam memberitakan realitas saat ini.

Umar bin Khattab adalah sosok keteladanan yang dengan membaca sepak terjangnya insya Allah siapapun akan tergugah. 

Untuk itulah, Pesantren Media di Bogor mengadakan penayangan film Omar bin Khattab. 

Bagi yang pernah mengalami masa layar tancap, tentu akan merasakan kembali kesan yang sama ketika film Omar bin Khattab ini ditayangkan menggunakan infocus ditengah lapangan dan ditonton bersama. 

Bedanya tentu jelas. Dulu kita bareng nonton film aneh Eva Arnaz atau film-film Dono Kasino Indro atau film aneh Brama Kumbara, kini yang diputar tentang film Sahabat Rasulullah yang sarat akan hikmah dan ketauladanan.

Seru... Yuk bersama keluarga, sahabat, adik tersayang kita menghadiri acaranya.... hayu!

1 komentar:

  1. mulai dari babak penyisihan ampe final ya bang...oya ente jagoin sapa? taruhan makan cabe yuuuk...

be responsible with your comment