Koalisi Perang Ahzab?

Posted: Selasa, 04 Februari 2014 by Divan Semesta in
0

Engkau pasti pernah bertemu dengan orang yang membela Saudi Arabia dengan mengatakan, dan mengutipkan cuplikan sejarah Rasulullah, bahwa dahulu juga sewaku perang Ahzab (kalau tidak salah(, Rasulullah dan kaum muslimin bersekutu dengan kabilah kabilah non muslim untuk berperang melawan koalisi Ahzab. Jadi, sebenarnya tidak apa-apa ketika Amerika kemudian membuat pangkalan militernya di Arab Saudi.

Nah apa engkau akan mengiyakan mereka?

Tak tahulah saya.

Tapi saya katakan begini saja. Bahwa: salah jika kita menyamakan antara koalisi Rasulullah dan kabilah non muslim dimasa lalu dengan dilazimkannya bercokolnya pangkalan militer Amerika di Arab Saudi. Karena:

Di masa lalu, Rasulullah melakukan koalisi untuk melindungi masyarakat Islam. Melindungi negara Madinah.

Sementara, tak tahukah kamu bahwa adanya pangkalan militer Amerika di Saudi, menyebabkan Amerika dengan mudah membombardir kaum muslimin di Afghanistan, Libia, Iraq, bahkan –kemungkinan besar—nantinya di Suriah dengan bom yang diluncurkan dari jet-jet tempur.
               
Dengan adanya pangkalan militer di Arab Saudi maka sangat mudah Amerika mengirimkan pesawat untuk membunuhi kaum muslimin di negeri-negeri sekitar jazirah Arabia. Dan itu kejadiannya/pembunuhan dengan bom bom pesawat tempur Amerika itu sudah banyak terjadi.

Jadi, Arab Saudi menyediakan pangkalan apakah sama seperti motif Rasulullah untuk melindungi masyarakat Islam? 

Bukan, bukan untuk melindungi kaum muslim tetapi untuk melindungi kerajaannya.

Jadi?
Silahkan dipikirkan.



0 komentar:

be responsible with your comment